Search
Close this search box.

5 Cara Naikin Boost Sales di E-Commerce

cara naikin boost sales di e-commerce

Bagikan

Meningkatkan penjualan di e-commerce adalah tantangan yang harus dihadapi oleh setiap pelaku bisnis online. Ada banyak cara naikin boost sales di e-commerce yang bisa kamu terapkan, mulai dari strategi sederhana hingga teknik yang lebih kompleks. 

Dengan persaingan yang semakin ketat, penting untuk memahami langkah-langkah efektif yang mampu menarik pelanggan baru sekaligus menjaga loyalitas pelanggan lama. Yuk, simak lima cara naikin boost sales di e-commerce untuk meningkatkan performa toko onlinemu.

1. Upsell Produk

Upselling adalah trik cerdas untuk mendorong pelanggan membeli produk dengan nilai lebih tinggi atau melengkapi pembelian mereka. Contohnya, jika pelanggan membeli ponsel, tawarkan mereka casing premium atau earphone dengan diskon spesial.

Kamu bisa gunakan kalimat persuasif seperti “Lengkapi pembelian Anda dengan…” Berikan juga insentif seperti potongan harga untuk pembelian bundle.

Hasilnya? Pelanggan merasa mendapatkan lebih banyak nilai, dan kamu bisa meningkatkan rata-rata nilai transaksi.

2. Manfaatkan Fitur Live Chat 

Pelanggan sering kali butuh informasi tambahan sebelum memutuskan pembelian. Nah, fitur live chat bisa jadi solusi instan untuk menjawab pertanyaan mereka. Layanan ini nggak hanya meningkatkan kepercayaan pelanggan, tapi juga membantu mereka mengambil keputusan lebih cepat. Gunakan live chat dengan pendekatan yang ramah dan solutif untuk menciptakan pengalaman belanja yang menyenangkan.

3. Forecasting & Tracking Penjualan

Jangan asal jualan. Manfaatkan data penjualan untuk membuat prediksi atau forecasting agar strategi pemasaranmu lebih terarah. Dengan memantau tren penjualan, kamu bisa memahami produk apa yang paling diminati dan kapan waktu terbaik untuk promosi.

Kamu bisa gunakan beberapa tools pendukung seperti Google Analytics untuk memantau lalu lintas dan perilaku pelanggan. Atau Software CRM (Customer Relationship Management) untuk melacak performa penjualan. Dengan data ini, kamu bisa membuat keputusan bisnis yang lebih akurat.

4. Optimalkan CRO dan Halaman Produk

Conversion Rate Optimization (CRO) adalah kunci utama untuk meningkatkan jumlah transaksi dari pengunjung toko online kamu. Fokuslah pada halaman produk karena di sanalah pelanggan membuat keputusan akhir.

5. Maksimalkan Web Commerce 

Website e-commerce yang responsif, cepat, dan mudah digunakan adalah investasi jangka panjang yang wajib dimiliki. Pastikan tampilan webmu user friendly, baik di desktop maupun di perangkat mobile.

Website yang profesional dan nyaman digunakan bikin pelanggan betah, dan ini meningkatkan peluang mereka untuk kembali berbelanja.

Mengembangkan e-commerce membutuhkan kombinasi strategi yang tepat dan konsistensi dalam penerapannya. Dengan 5 cara naikin boost sales di E-commerce yang tepat ini pastinya bantu kamu bisa boost sales dan memenangkan persaingan.

Siap untuk melangkah lebih jauh? Terapkan tips naikin boost sales di atas dan lihat bagaimana penjualanmu meningkat pesat. 

Nah, bagi kamu yang sedang membutuhkan jasa pembuatan website yang terpercaya jangan ragu untuk menghubungi kami.

Garap Digital siap membantu kamu mewujudkan website impian. Kami memiliki tim yang berpengalaman dan profesional yang akan bekerja sama dengan kamu untuk memahami kebutuhan dan mengembangkan secara online yang sesuai dengan tujuan bisnis kamu.

Tunggu apalagi? Segera hubungi kami sekarang juga melalui kontak kami di situs web resmi kami untuk memulai perjalanan kamu.